Selasa, 24 Mei 2011

PROSEDUR MEMBERIKAN MAKANAN MELALUI NGT


1.    Persiapan alat :
- Makanan cair dan hangat
- Cateter tip
- Bila ada obat dihaluskan terlebih dahulu dan campurkan sedikit air
- Stetoskop
- Serbet makan
- Sarung tangan
- Segelas air dan bengkok
2.    Prosedur-prosedur :
- Memberitahukan klien tentang tindakan yang akan dilakukan
- Mendekatkan peralatan kedekat pasien
- Perawat mencuci tangan dan memakai sarung tangan
- Memeriksa perut klien kembung atau tidak
- Mengatur pasien dalam posisi semi fowler dan kepala dimiringkan
- Menontrol posisi selang NGT dengan cara auskultasi atau aspirasi
- Meletakan serbet makan dibawah pipa untuk melindngi pasien dari makanan yang tercecer
-    Tutup atau klem selang dengan cara menjepit dengan jari sehingga udara tidak masuk melalui selang
-    Pasang cateter tip sambil selang tetap di klem
-    Masukan cairan makanan obat secara perlahan lahan melalui dinding corong dan klem pada selang dibuka
-    Memasukan air putih untuk membilas, sesudahnya selang ditutup kembali
-    Merapihkan pasien dan alat-alatnya
-    Perawat mencuci tangan
-    Catat jenis dan jumlah makanan yang masuk
3.    Sikap :
- Hati-hati, cermat dan peka terhadap respon pasien










PROSEDUR PEMASANGAN NGT


1.    Persiapan alat ;
- NGT sesuai ukuran (14-18 Fr)
- Lubrikan
- Kateter  tip 60ml
- Stetoskop
- Plester hipoalergik
- Segelas air
- Tong spatel
- Sarung tangan bersih
- Tissue dan bengkok
- Meteran
- Guntig
- Penlight (senter)
2.    Langkah-langkah :
- Jelaskan prosedur yang akan dilakukan
- Perawat mencuci tangan
- Tempatkan klien pada posisi duduk atau pada posisi fowler tinggi
- Mengkaji rongga hidung :
-    Mengatakan pada klien agar kepala hiperekstensi, gunakan senter untuk mengobservasi adanya iritasi
-    Mengkaji terhadap adanya obstruksi dengan cara bergantian menutup salah satu rongga hidung dengan menginstruksikan klien untuk bernapas
-    Seleksi rongga hidung pilih rongga dengan hembusan napas yang paling keras
-       Memakai sarung tangan
-       Mengukur panjang pemasukan NGT :
-    Metode tradisional : ukur selang NGT dari hidung ke telinga kemudian lanjutkan ke sternum (porcessus xyphoideus)
-    Metode Hanson : berikan tanda 50cm dari ujung selang, lakukan metode tradisional. Pemasangan selang merupakan titik tengah antara titik 50cm dengan titik tradisional
-       Lubrikan selang NGT
-       Masukan selang, katakana agar klien menghiperekstensikan kepala dan secara lembut masukan selang ke nasogastrik
-       Bila selang menyentuh orofharing, katakana klien untuk menundukan kepala kemuka dan sarankn untuk menelannya
-       Jika klien merasa ingin muntah hentikan pemasukan selang sementara, biarkan klien untuk istirahat sementara
-       Pada klien yang kooperatif, masukan 5-10 cm tiap kali menelan
-       Inspeksi tenggorokan mungkin selang tergulung di tenggorokan
-       Cek penempatan selang dengan cara
-    Aspirasi isi lambung dan cek keasaman
-    Auskultasi dorongan udara
-       Fiksasi selang NGT
-       Perawat merapihkan alat
-       Perawat mencuci tangan
-       Catat tindakan yang telah dilakukan
3.    Sikap :
- Bekerja dengan cermat dan bersih




PROSEDUR MERAPIHKAN TEMPAT TIDUR



1.    Persiapan alat :
-       Menyediakan alat tenun yang bersih ( sprei besar, sprei kecil, sarung bantal, sarung guling, selimut ) dan kantong cucian, larutan disinfektan dan lap
2.    Langkah – langkah ;
- Memiringkan klien kekiri klien memakai satu bantal
- Menggulung sprei kecil ketengah tempat tidur sejauh mungkin
- Memasang perlak
- Memasang sprei kecil setengah bagian
- Memiringkan klien kekanan
- Mengangkat sprei kecil yang kotor dan memasukan ke kantong cucian
- Membersihkan perlak dengan larutan disinfektan
- Mengangkat sprei besar yang kotor
- Memasang sprei besar
- Memasang perlak dan memasang sprei kecil
- Mengangkat sarung bantal/guling yang kotor
- Memasang sarung bantal/guling yang bersih
- Menyusun bantal dan membaringkan klien pada posisi yang tepat
- Memasang selimut dan merapihkan kelambu
- Merapihkan alat-alat
- Perawat mencuci tangan
3.    Sikap :
- Bekerja dengan cermat dan rapih



PROSEDUR MEMANDIKAN PASIEN DITEMPAT TIDUR



1.    Persiapan alat :
- Dua Waskom air hangat
- Dua buah handuk mandi
- Dua buah washlap dan srung tangan
- Sabun mandi
- Lotion/bedak dan deodorant
- Pakaian bersih
- Alat tenun tambahan jika dibutuhkan
- Urinal atau pispot
- Selimut mandi dan celemek mandi
- Sarung tangan
- Bengkok
2.    Persiapan klien :
- Memberitahu klien tentang tindakan yang akan dilakukan
- Menutup pintu dan jendela
- Memasang tabir dan tirai
3.    Langkah-langkah :
- Menawarkan pispot atau urinal
- Mencuci tangan
- Memakai sarung tangan
- Mengatur tinggi tempat tidur dan membantu klien pada posisi baring dan nyaman
- Membantu klien berpindah ke posisi dekat perawat
- Mengangkat selimut dan mengganti dengan selimut mandi
- Melepaskan pakaian klien
- Memakai celemek
- Bila memungkinkan mengangkat bantal dan menaikan bagian kepala tempat tidur setinggi 30 derajat
-       Meletakkan handuk mandi dibawah kepala klien
-       Meletakkan handuk untuk wajah didada klien
-       Membersihkan mata klien tanpa sabun, menggunakan bagian yang berbeda untuk tiap-tiap mata. Mengusapkan sarung dari kanthus sebelah dalam keluar dan tidak menekan mata secara langsung kemudian dikeringkan
-       Menanyakan pada klien apakah klien menggunakan sabun pada wajahnya. Membersihkan dan mengeringkan wajah, leher, dan telinga klien
-       Meletakkan handuk mandi arah memanjang dibawah lengan klien. Membersihkan lengan dengan sabun dan aie, menggunakan usapan yang panjang dan tegas dari daerah distal ke proximal
-       Membersihkan dan mengeringkan lengan dan  aksila dengan baik
-       Memasukkan tangan klien kedalam Waskom,merendam beberapa saat , membersihkan dan mengeringkan memperhatikan sela-sela jari 
-       Mengulangi langkah diatas untuk lengan yang lainnya
-       Menutup dada klien dengan handuk dan melipat selimut mandi dibawah umbilicus klien
-       Dengan satu tangan, mengangkat setiap satu ujung handuk dan dengan yang bersarung washlap. Membersihkan dada denganusapan yang memanjang dan tegas. Member perhatian khusus untuk membersihkan lipatan kulit di bawah payudara klien wanita
-       Memelihara agar dada klien  tetap tertutup selama waktu pembersihan
-       Meletakan handuk secara memanjang diatas perut melipat selimut kearah pubis
-       Dengan satu tangan mengangkat handuk, dan dengan tangan yang bersarung membersihkan perut, memberikan perhatian khusus untuk membersihkan umbilicus dan lipatan-lipatan perut. Memelihara agar perut tetap tertutup selama membersihkan dan kemudian dikeringkan
-       Membuka kaki yang terjauh dengan melipat selimut mandi kearah tangan. Menutup perineum
-       Menekuk lutut klien dengan meletakkan tangan dibawah tungkai. Mengangkat tangan dari atas dan pasang handuk secara memanjang dibawah tungkai
-       Meletakkan Waskom diatas handuk ditempat tidur dan mengamankan posisinya dekat dengan kaki yang diberihkan
-       Dengan satu tangan memegang tungkai, mengangkat tungkai dan meletakan Waskom dibawah kaki yang terangkat. Membiarkan kaki terendam sementara mebersihkan tungkai
-       Menggunakan usapan memanjang lembut dan tegas pada waktu membersihkan, dari tumit kelutut dan dari lutut kepaha, kemudian keringkan dengan baik
-       Membersihkan kaki, mencuci sela-sela jari. Membersihkan dan memotong kuku bila perlu. Mengeringkan dengan baik. Bila kering gunakan lotion/pelembab
-       Mengulangi langkah diatas untuk tungkai lainnya
-       Menutupi klien dengan selimut dan mengganti air mandi
-       Membantu klien untuk miring atau tengkurap, untuk membersihkan punggung dan bokong, meletakan handuk sepanjang sisi klien
-       Menutupi klien dengan menarik selimut mandi dari arah bahu kepaha dan melipat dibawah paha
-       Membersihkan dan mengeringkan punggung dari leher ke bokong dengan usapan panjang dan tegas. Member perhatian khusus pada lipatan daerah bokong dan anus
-       Mengganti air dan washlap.(sesuai dengan kondisi klien)
-       Membantu klien untuk posisi telentang atau miring. Menutupi dada dan ekstremitas atas dengan selimut dan ekstremitas bawah dengan handuk. Membuka hanya daerah genetalia
-       Memberikan body lotion untuk melembabkan kulit jika diinginkan
-       Melepas sarung tangan
-       Membantu klien berpakaian
-       Menyisir rambut klien
-       Merapihkan tempat tidur klien
-       Membersihkan dan mengembalikan peralatan mandi, dan merapihkan ruangan senyaman mungkin serta mengemblikan alat-alat pada tempat semula
-       Mencuci tangan
-       Melapor dan mencatat pada status
-       Klien peneuan-peneuan pentin atau data abnormal
4.    Sikap :
- Peka pada privacy klien
- Bersikap ramah, sopan dan sabar
- Hati – hati
- Cermat dalam menentukan langkah-langkah sesuai kondisi pasien





PROSEDUR MEMOTONG KUKU DAN PERAWATAN KUKU



1.    Persiapan alat :
- Handuk kecil
- Gunting kuku
- Bengkok
- Kapas alcohol
- Baskom 2 buah
- Sarung tangan
- Lotion
- Keset sekali pakai
- Kalau perlu air hangat
2.    Langkah-langkah :
Memberitahu klien tentang tindakan yang akan dilakukan
3.    Langkah-langkah:
- Mencuci tangan dan gunakan sarung tangan
- Bantu klien duduk disamping tempat tidur
- Atur meja tempat tidur dalam posisi rendah dan tempatkan pada pangkuan klien
- Letakan keset dikaki klien dan handuk ditangan
- Isi kedua baskom dengan air hangat dan letakkan baskom ditangan dan kaki
-      Instruksikan klien untuk meletakkan jari –jari  tangan dan jari-jari kaki biarkan selama 5 – 10 menit
-       Bersihkan bagian bawah kuku tangan dengan tongkat orange, keringkan dengan lap secara menyeluruh
-       Letakkan handuk dan bengkok dibawah tangan klien
-       Menggunting kuku tangan lurus melintang, kikir kuku
-       Membersihkan pinggiran kuku dengan kapas alcohol
-       Berikan lotion pada kaki
-       Bereskan alat-alat
4. Sikap :
Hati-hati dan tidak melukai pasien